13 Manfaat Teh Hijau untuk Kesehatan Tubuh

Published by apt. Fachrunisa Candra Andika, S.Farm on

manfaat-teh-hijau-untuk-kesehatan-tubuh

Dikurasi oleh: apt. Fachrunisa Candra Andika, S.Farm

Manfaat teh hijau untuk kesehatan tubuh sangatlah beragam, mulai dari bantu menurunkan berat badan, meredakan stress, mencegah diabetes tipe 2 hingga mengurangi resiko penyakit kardiovaskular.

Teh hijau merupakan salah satu minuman herbal yang biasa dikonsumsi untuk mendapatkan efek relaksasi tubuh. Namun, manfaat teh hijau ternyata sangatlah beragam untuk kesehatan tubuh, kulit dan juga wajah. 

Anda dapat mencoba mengonsumsi teh hijau murni secara rutin dan diimbangi dengan pola hidup sehat. Ini akan membantu Anda untuk mendapatkan lebih banyak khasiat dari teh hijau, termasuk sebagai tindakan pencegahan terhadap berbagai penyakit kronis.

Minuman herbal yang satu ini juga dikenal sebagai cara ampuh untuk diet atau menurunkan berat badan seseorang. Untuk memaksimalkan perolehan berbagai khasiat dari teh hijau, Anda perlu mengetahui bagaimana cara penyajian yang tepat terlebih dahulu.

Manfaat Teh Hijau untuk Kesehatan Tubuh

Tidak hanya memiliki rasa nikmat yang khas, teh hijau ternyata memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan tubuh. Apabila diseduh dan dikonsumsi secara tepat, berikut ini merupakan beberapa manfaat dari teh hijau untuk kesehatan tubuh.

Baca juga: Tips Konsumsi Teh Hijau Agar Dapatkan Manfaatnya

1. Membantu Pembakaran Lemak dan Penurunan Berat Badan

Pernah mendengar bahwa teh hijau ampuh untuk membantu program diet? Nah, salah satu manfaat minum teh hijau ini adalah membantu pembakaran lemak pada tubuh menjadi lebih efektif sehingga meminimalisir potensi obesitas.

Adanya kandungan senyawa antioksidan katekin ampuh membuat pembakaran lemak lebih cepat. Kemudian, epigallocatechin gallate (EGCG) dalam teh hijau membantu pemecahan lemak pada tubuh jadi lebih mudah serta laju metabolisme tubuh pun meningkat.

2. Mengendalikan Nafsu Makan

Penderita obesitas biasanya sangat kesulitan dalam mengendalikan nafsu makan. Kandungan kafein dalam teh hijau dapat membantu proses diet Anda karena bekerja efektif dalam mengendalikan nafsu makan agar tidak mengonsumsi apapun secara berlebihan.

Tentunya, Anda juga harus mengimbangi konsumsi teh hijau dengan pola makan yang sehat. Usahakan untuk selalu mengonsumsi makanan 4 sehat 5 sempurna, mengurangi makan manis berlebihan dan juga rutin minum air putih.

Apabila Anda tengah menjalani program diet, jangan melewatkan waktu-waktu makan yang seharusnya karena dapat memicu makan berlebih di waktu lain. Misalnya Anda melewatkan sarapan, berpotensi menambah porsi makanan lebih banyak di makan siang.

3. Memberikan Efek Menenangkan

Manfaat teh hijau untuk kesehatan tidak hanya dari segi fisik, tetapi juga suasana hati serta pikiran. Kandungan kafein dan juga asam amino diketahui ampuh untuk meningkatkan suasana hati, memberikan efek menenangkan hingga meredakan stress.

Anda dapat menyeduh teh hijau murni dengan air hangat, sebaiknya tanpa campuran apapun. Cara ini dapat Anda andalkan untuk merelaksasi tubuh dan pikiran dengan cara sederhana dan praktis.

4. Meningkatkan Fungsi Otak

Merupakan salah satu minuman dengan bahan aktif kafein, teh hijau dapat bekerja sebagai stimulan untuk membantu Anda dalam meningkatkan fungsi otak.

Kandungan kafein dalam teh hijau diketahui ampuh untuk meningkatkan daya ingat, konsentrasi dan juga waktu reaksi otak seseorang. Selain teh hijau, minuman herbal yang juga dapat meningkatkan fungsi otak adalah teh hitam.

vitamin-otak-wellnes-ginko-formula

Beli Wellness Ginko Formula Klik di Sini

5. Bantu Mencegah Penyakit Diabetes Tipe 2

Disebabkan oleh pola hidup yang tidak sehat, diabetes tipe 2 merupakan salah satu jenis penyakit yang sering ditemukan di masyarakat. Teh hijau dapat bantu meningkatkan sensitivitas insulin seseorang sehingga ampuh dalam mengurangi kadar gula darah.

Baca juga: 15 Obat Diabetes Paling Ampuh di Apotik

Hindari penggunaan gula ataupun susu dalam menyajikan teh hijau untuk memaksimalkan khasiatnya. Anda dapat memanfaatkan madu sebagai alternatif pemanis minuman herbal ini.

madu-tj-murni

Beli Madu TJ Murni Klik di Sini

6. Mencegah Penyakit Kardiovaskular

Stroke dan juga penyakit jantung merupakan gangguan kardiovaskular yang ditemukan sebagai penyebab utama kematian. Untuk mengurangi resiko bahaya tersebut, teh hijau ampuh dalam melawan kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh.

Namun perlu diketahui, efektivitas teh hijau dalam mencegah penyakit kardiovaskular tentunya harus diimbangi dengan pola hidup sehat. Kurangi mengonsumsi makanan berlemak secara berlebihan, rajin berolahraga, minum vitamin dan lain sebagainya.

7. Menjaga Kesehatan Mulut

Kandungan katekin dalam teh hijau bermanfaat dalam menjaga kesehatan mulut. Katekin dapat membantu Anda untuk menghambat pertumbuhan bakteri sehingga resiko infeksi pun menurun.

Beberapa infeksi bakteri di mulut biasanya yang menyebabkan pembentukan plak, kerusakan gigi hingga bau mulut. Apabila Anda mengonsumsi teh hijau, resiko ini akan menurun sekaligus membuat kesehatan mulut tetap terjaga.

8. Menurunkan Resiko Kanker

Meskipun tidak bekerja sepenuhnya dalam mencegah kanker, namun mengonsumsi teh hijau dapat membantu Anda menurunkan resikonya. Hal ini dikarenakan kandungan EGCG dalam teh hijau ampuh untuk mencegah pertumbuhan sel kanker.

9. Bantu Mengatasi Insomnia

Kandungan asam amino dalam teh hijau memberikan efek menenangkan untuk pikiran sehingga membantu Anda menjadi lebih tenang. Saat mengonsumsi teh hijau sebelum tidur, kualitas tidur pun akan jauh lebih baik.

Meskipun mengandung kafein, teh hijau justru mampu meredakan rasa lelah dan juga stress Anda. Kandungan kafein dalam minuman ini cukup rendah, jadi tidak menyebabkan kesulitan tidur seperti saat mengonsumsi kopi hitam.

Manfaat Teh Hijau untuk Kesehatan Kulit Wajah

Ternyata, teh hijau tidak hanya memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan saja. Berikut ini merupakan beberapa manfaat teh hijau untuk kesehatan kulit wajah.

1. Mengobati Jerawat

Teh hijau memiliki sifat antioksidan yang dapat membantu Anda dalam mengobati jerawat dan juga kulit berminyak. Anda cukup mengoleskan polifenol teh hijau ke kulit wajah untuk mengurangi sekresi sebum sehingga pertumbuhan bakteri penyebab jerawat pun terkendali.

2. Menjaga Kelembaban Kulit

Kulit kering dapat membuat tekstur kulit menjadi kasar dan tidak beraturan. Kandungan vitamin E dalam teh hijau diketahui ampuh untuk memberikan nutrisi dan meningkatkan kelembapan kulit wajah secara efektif.

nutrahealth-vitamin-e-200iu

Beli Nutrahealth Vitamin E Klik di Sini

3. Mengurangi Kemerahan dan Iritasi

Kulit wajah iritasi dan kemerahan? Tenang, teh hijau memiliki sifat anti-inflamasi yang ampuh untuk mengurangi iritasi, pembengkakkan dan juga kemerahan pada kulit.

Anda juga dapat mengoleskan teh hijau ke kulit untuk menangani luka kecil atau paparan sinar matahari berlebihan.

4. Anti Aging

Teh hijau mengandung antuoksidan EGCG yang melimpah dan ampuh untuk meremajakan sel kulit mati. Ini akan membantu Anda untuk memperbaiki sel-sel kulit sehingga kulit wajah pun tampak lebih sehat.

Ditambah dengan kandungan vitamin B2 dalam teh hijau, kulit akan terlihat lebih awet muda. Hal ini dikarenakan vitamin B2 dikenal ampuh untuk mempertahankan kadar kolagen yang menjaga kulit tetap kencang.

Itulah dari informasi lengkap mengenai manfaat teh hijau untuk kesehatan tubuh dan juga kulit wajah yang perlu Anda ketahui. Khasiat teh hijau bekerja lebih efektif apabila diimbangi dengan pola hidup sehat seperti rajin berolahraga dan mengonsumsi makanan bergizi.

Butuh vitamin, obat maupun susu tanpa perlu ribet? Aplikasi K24Klik siap melayani pembelian obat online 24 jam nonstop dengan jaminan produk 100% asli dan pengiriman cepat. Yuk unduh aplikasi kami di Play Store dan juga App Store sekarang juga!

Referensi:

https://www.healthline.com/nutrition/top-10-evidence-based-health-benefits-of-green-tea diakses pada 3 Agustus 2023

https://www.healthline.com/nutrition/green-tea-before-bed#benefits diakses pada 3 Agustus 2023

https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/green-tea-face-mask#benefits diakses pada 3 Agustus 2023