15 Obat Sakit Gigi Berlubang Paling Ampuh di Apotik K24

Published by apt. Fachrunisa Candra Andika, S.Farm on

Obat Sakit Gigi Berlubang Paling Ampuh di Apotek K24

Dikurasi oleh: apt. Fachrunisa Candra Andika, S.Farm

Saat ini obat sakit gigi berlubang mempunyai banyak merek maupun jenis yang bisa di gunakan maupun di dapatkan di Apotik. Mulai dari obat herbal alami sampai dengan obat obatan di buat oleh pabrik obat.

Gigi berlubang adalah kondisi kesehatan gigi yang bisa terjadi pada siapa saja. Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar 2018, 88 persen masyarakat di Indonesia mengalami masalah gigi berlubang. Kondisi ini umumnya sulit terdeteksi, tetapi lambat laun bisa menimbulkan rasa nyeri berlebih. Untuk meredakan rasa ngilu, pemakaian obat sakit gigi yang tepat sangat dianjurkan.

Gigi berlubang disebabkan oleh plak dari sisa-sisa makanan yang menempel pada gigi. Bila tak dibersihkan, bakteri alami dalam mulut akan mengubah plak tersebut menjadi asam. Asam ini secara perlahan akan mengikis enamel gigi hingga menjadi lubang. Jika tidak ditangani, asam dan bakteri dalam mulut akan masuk ke dalam pulpa gigi dan terjadilah ngilu.

Rekomendasi Obat Sakit Gigi Berlubang Paling Ampuh di Apotik K24

Rasa ngilu akibat gigi berlubang bisa mengganggu aktivitas. Namun, jangan khawatir, kondisi ini masih bisa diatasi dengan mengonsumsi obat untuk meredakan nyeri akibat gigi berlubang. Berikut rekomendasi obat yang bisa Anda dapatkan di apotek terdekat untuk mengatasi masalah gigi berlubang.

1. Cap Burung Kakak Tua

obat sakit gigi belubang cap burung kakak tua

Beli Cap Burung Kakak Tua Klik di Sini

Cap Burung Kakak Tua adalah salah satu obat sakit gigi herbal. Obat cair ini kerap digunakan untuk meringankan rasa nyeri pada sakit gigi, seperti gigi berlubang. Produk ini juga mengandung minyak cengkih yang terkenal sebagai obat tradisional untuk meringankan nyeri akibat gigi berlubang.

Kisaran harga: Rp14.925 per botol.

2. Eugenia Dental

obat sakit gigi eugenia dental

Beli Eugenia Dental Klik di Sini

Obat pereda sakit gigi alami cepat sembuh yang bisa menjadi alternatif selanjutnya adalah Eugenia Dental. Obat berbentuk cairan ini terbuat dari minyak cengkih berkualitas. Minyak cengkih sendiri terkenal sebagai obat tradisional pereda sakit gigi. Cara penggunaannya cukup mudah, yakni langsung dioleskan ke area gigi yang sakit dengan kapas.

Kisaran harga: Rp17.199 per botol.

3. Dentasol

obat sakit gigi berlubang dentasol

Beli Dentasol Klik di Sini

Dentasol merupakan obat sakit gigi berbentuk cair yang bisa Anda dapatkan dengan mudah di apotek terdekat. Produk ini bisa dioleskan secara langsung pada area gigi yang sakit dengan kapas. Oleskan pada bagian yang sakit setiap 3-4 jam.

Kisaran harga: Rp8.506 per botol.

4. Cooling 5 Plus

cooling 5 plus

Beli Cooling 5 Plus Klik di Sini

Cooling 5 Plus bisa menjadi alternatif praktis untuk meredakan masalah rongga mulut. Di antaranya seperti sakit gigi, sakit akibat pertumbuhan gigi, radang gusi, dan seriawan. Obat sakit gigi semprot ini mengandung benzocaine dan phenol yang ampuh untuk meredakan nyeri. Selain itu, penggunaannya cukup hanya dengan menyemprotkannya ke area yang sakit.

Kisaran harga: Rp45.332 per botol.

5. Ponstan

Beli Postan Klik di Sini

Ponstan merupakan obat tablet yang bisa Anda jadikan pilihan untuk meredakan nyeri karena gigi berlubang. Kandungan asam mafenamat di dalamnya membuat obat ini ampuh untuk meredakan rasa nyeri ringan hingga sedang. Sebagai catatan, Ponstan merupakan obat keras sehingga harus berkonsultasi dahulu kepada dokter atau apoteker.

 Kisaran harga: Rp3.628 per tablet.

6. Ibuprofen

Beli Ibuprofen Klik di Sini

Ibuprofen dikenal sebagai salah satu obat pereda sakit gigi paling ampuh. Produk ini termasuk obat-obatan anti-inflamasi nonsteroid, sehingga cocok untuk meringankan inflamasi. Pastikan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum menggunakannya.

Kisaran harga: Rp362 per tablet.

7. Cataflam

Beli Cataflam Klik di Sini

Selain Ibuprofen, Cataflam termasuk obat sakit gigi paling ampuh yang bisa Anda beli di apotek. Obat anti-inflamasi nonsteroid ini mengandung diclofenac potassium. Kandungan tersebut berfungsi menghambat enzim yang memicu munculnya rasa nyeri di area yang rusak. Di antaranya seperti gigi berlubang, gusi bengkak, dan lain sebagainya.

Kisaran harga: Rp9.957 per tablet.

8. Sumagesic

Beli Sumagesic Klik di Sini

Nyeri akibat sakit gigi berlubang kerap disertai dengan kepala nyut-nyutan. Bila Anda mengalaminya, Sumagesic bisa menjadi alternatif yang tepat. Obat ini hadir dalam bentuk tablet, sehingga praktis untuk dikonsumsi. Namun sebaiknya hindari obat ini bila Anda hipersensitif terhadap paracetamol.

Kisaran harga: Rp2.904 per setrip.

9. Iprox

Beli Iprox Klik di Sini

Iprox adalah obat sakit gigi yang dapat dikonsumsi untuk meredakan nyeri akibat gigi berlubang. Di dalamnya terkandung ibuprofen yang tergolong obat anti-inflamasi nonsteroid untuk mengurangi nyeri akibat sakit gigi. Selain itu, Iprox hadir dalam bentuk suspensi (sirup) rasa stroberi, sehingga cocok untuk anak usia 1-12 tahun.

Kisaran harga: Rp63.796 per botol.

10. Asam Mefenamat

Beli Asam Mefenamat Klik di Sini

Selain beberapa pilihan di atas, Asam Mefenamat termasuk salah satu obat pereda sakit gigi yang paling sering dikonsumsi. Sesuai dengan namanya, produk ini mengandung asam mefenamat yang berfungsi menghambat enzim prostagladin. Jika produksi enzim tersebut dihambat, gejala peradangan, seperti rasa nyeri akibat gigi berlubang dapat berkurang.

Kisaran harga: Rp448 per tablet.

11. Pondex Forte

obat sakit gigi berlubang  Pondex Forte

Beli Pondex Forte Klik di Sini

Satu lagi obat sakit gigi berlubang yang mengandung asam mefenamat, yakni Pondex Forte. Asam mefenamat termasuk obat yang berfungsi menghambat produksi enzim prostaglandin yang memicu munculnya peradangan.

Dengan mengonsumsi asam mefenamat seperti Pondex Forte, nyeri akibat gigi berlubang dapat mereda. Sebagai catatan, obat ini tergolong obat keras. Jadi, konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu sebelum membeli maupun mengonsumsinya.

Kisaran harga: Rp556 per tablet.

12. Profenal

obat sakit gigi berlubang profenal

Beli Pondex Forte Klik di Sini

Profenal merupakan obat yang ampuh untuk meredakan nyeri dan sakit kepala akibat gigi berlubang. Obat ini mengandung paracetamol yang berfungsi sebagai antipiretik dan analgesik. Selain itu, Profenal juga mengandung ibuprofen yang merupakan obat anti-inflamasi nonsteroid.

Kisaran harga: Rp30.686 per strip.

13. Mefenamic Acid

Beli Mefenamic Acid Klik di Sini

Obat sakit gigi yang berikut ini bisa menjadi salah satu alternatif begitu nyeri akibat gigi berlubang kumat lagi. Mefenamic Acid  tergolong sebagai obat anti-inflamasi nonsteroid, yang bekerja dengan cara menghambat enzim prostagladin sehingga gejala nyeri akan berkurang.

Kisaran harga: Rp353 per tablet.

14. Profenid

Beli Mefenamic Acid Klik di Sini

Profenid merupakan jenis obat yang umumnya digunakan untuk meredakan sakit gigi yang parah. Termasuk mengobati nyeri akibat gigi berlubang hingga menyebabkan radang. Obat ini mengandung ketoprofen yang tergolong sebagai obat anti-inflamasi nonsteroid. Namun, konsultsikan dahulu kepada dokter atau apoteker sebelum mengonsumsi obat ini.

Kisaran harga: Rp24.248 per pak.

15. Anastan

obat sakit gigi anastan

Beli Anastan Klik di Sini

Anastan merupakan obat yang bisa meredakan nyeri ringan hingga sedang. Kandungan asam mefenamatnya bisa membantu mengatasi sakit karena gigi berlubang dan kondisi lainnya. Di antaranya adalah sakit kepala, nyeri otot dan sendi, dan nyeri paska operasi. Anastan juga termasuk obat keras, sehingga penggunaannya harus sesuai dengan petunjuk dokter.

Kisaran harga: Rp481 per tablet.

Sakit gigi karena gigi berlubang memang bukan masalah baru lagi. Beberapa jenis obat sakit gigi di atas bisa menjadi pertolongan pertama begitu nyeri akibat gigi berlubang menyerang. Namun, agar tidak kambuh lagi, maka Anda juga harus rajin menjaga kesehatan rongga mulut.

Referensi:
https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/cavities/symptoms-causes , diakses pada 28 September 2022.
https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/infant-and-toddler-health/in-depth/breastfeeding-and-medications/art-20043975, diakses pada 28 September 2022.