15 Obat Hidung Tersumbat di Apotik untuk Dewasa dan Anak

Published by apt. Fachrunisa Candra Andika, S.Farm on

obat hidung tersumbat di apotik untuk dewasa dan anak

Dikurasi oleh: apt. Fachrunisa Candra Andika, S.Farm

Obat hidung tersumbat merupakan solusi tepat untuk mengatasi gangguan pernapasan yang menghambat aliran udara di saluran hidung. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh iritasi akibat alergi, flu ataupun paparan debu dan asap.

Hidung tersumbat merupakan gangguan pernapasan yang sering dialami oleh banyak orang dengan beberapa penyebab seperti alergi dan flu. Mengetahui beragam obat hidung tersumbat mampu membantu Anda mengatasi gangguan tersebut secara tepat dan cepat.

Tidak bisa disepelekan, hidung tersumbat kronis dapat membuat kesehatan Anda terganggu dalam waktu yang tidak sebentar. Misalnya adalah kondisi sinusitis kronis dan polip hidung yang mengakibatkan peradangan selama hampir 12 minggu.

Baca juga: 20 Obat Flu Pilek Paling Ampuh untuk Orang Dewasa

Rekomendasi Obat Hidung Tersumbat di Apotik untuk Dewasa dan Anak

Pada beberapa kondisi hidung tersumbat ringan, Anda dapat mengandalkan beberapa obat hidung tersumbat di apotik untuk dewasa dan anak di bawah ini.

1 . Tremenza Sirup

obat hidung tersumbat di apotik tremenza sirup

Beli Tremenza Sirup Klik di Sini

Kandungan triprolidine HCl dan pseudoephedrin dalam Tremenza Sirup bekerja efektif dalam meredakan berbagai gejala flu, salah satunya adalah hidung tersumbat. Obat dengan golongan bebas terbatas ini dapat diberikan pada dewasa hingga anak usia 2 tahun.

Penggunaan pada dewasa dan anak-anak usia diatas 12 tahun adalah 10 ml untuk 3 kali sehari. Kemudian 5 ml untuk anak usia 6-12 tahun dan 2,5 ml untuk anak usia 2-5 tahun. Dosis ini dapat mengalami penyesuaian sesuai anjuran dokter.

Kisaran harga: Rp 30 ribu/pcs

2. Rhinos Junior Sirup

obat hidung tersumbat rhinos junior sirup

Beli Rhinos Junior Sirup Klik di Sini

Bingung menentukan obat hidung tersumbat apa yang terjamin aman untuk diberikan pada si kecil? Rhinos Junior Sirup dengan kandungan pseudoephedrine HCl dan chlorpheniramine maleate dapat menjadi salah satu andalan Anda.

Obat hidung tersumbat anak ini juga dapat meredakan bersin-bersin. Pastikan untuk mengonsumsi Rhinos Junior Sirup sesuai aturan pada kemasan atau saran dari dokter ahli untuk memaksimalkan efektivitas obat.

Kisaran harga: Rp 61 ribu/botol

3. Alco Oral Drop

obat hidung tersumbat alco oral drop

Beli Alco Oral Drop Klik di Sini

Mengandung pseudoephedrin HCl, Alco Oral Drop efektif bekerja dalam meringankan berbagai gejala flu termasuk hidung tersumbat. Obat ini aman diberikan pada anak-anak usia 2 tahun dengan ketentuan penggunaan 0,8 ml untuk 3 kali sehari.

Kisaran harga: Rp 125 ribu/botol

4. Dicom Tablet

obat hidung tersumbat di apotik dicom tablet

Beli Dicom Tablet Klik di Sini

Mengkombinasikan pseudoephedrin HCl dan triprolidine HCl, membuat Dicom Tablet dapat bekerja efektif dalam meringankan hidung tersumbat. Anjuran mengonsumsi obat ini adalah sesudah makan dengan dosis sesuai yang tertera pada kemasan.

Kisaran harga: Rp 20 ribu/strsip

5. Decolsin

obat hidung tersumbat di apotik decolsin

Beli Decolsin Klik di Sini

Hidung tersumbat merupakan salah satu gejala flu yang perlu untuk segera diatasi. Anda dapat mengandalkan Decolsin untuk mengatasi hidung tersumbat. Obat ini mengandung paracetamol, chlorpheniramine maleate, pseudoephedrin dan juga guaifenesin.

Selain efektif mengatasi hidung tersumbat, obat ini juga dapat meringankan gejala flu lainnya seperti demam dan sakit kepala.

Kisaran harga: Rp 3 ribu/strip

6. Decolgen Sirup

obat hidung tersumbat decolgen sirup

Beli Decolgen Sirup Klik di Sini

Si kecil terserang flu dan membuatnya mengalami gangguan pernapasan hidung tersumbat? Tenang, Anda dapat memberikan Decolgen Sirup yang bekerja amph dalam mengatasi berbagai gejala flu tersebut.

Tersedia dalam bentuk sirup yang mudah dikonsumsi si kecil, obat ini dapat diminum 3 kali sehari untuk anak usia 6-12 tahun sebanyak 10 ml dan 5 ml untuk usia 2-5 tahun.

Kisaran harga: Rp 13 ribu/botol

7. Panadol Cold Flu Tablet

obat hidung tersumbat panadol cold flu tablet

Beli Panadol Cold Flu Tablet Klik di Sini

Panadol Cold Flu Tablet mengandung paracetamol, pseudoephedrin dan juga dextrometnorphan HBr yang ampuh meredakan berbagai gejala flu. Perlu diperhatikan bahwa penggunaan obat ini hanya disarankan utuk dewasa dengan dosis 1-2 kaplet sehari.

Kisaran harga: Rp 17 ribu/blister

8. Paratusin Sirup

obat hidung tersumbat paratusin sirup

Beli Paratusin Sirup Klik di Sini

Pseudoephedrin merupakan zat aktif yang ampuh bekerja mengatasi hidung tersumbat. Dalam Paratusin Sirup ini, terdapat kandungan pseudoephedrin, paracetamol, CTM, guaifenesin dan juga noscapine.

Anda dapat menggunakan obat ini 3 kali sehari sebanyak 20 ml untuk dewasa dan anak-anak diatas usia 12 tahun. Kemudian takaran 10 ml untuk anak usia 6-12 tahun dan juga 5 ml untuk anak usia 2-5 tahun.

Kisaran harga: Rp 43 ribu/botol

9. Paramex Flu Batuk

obat hidung tersumbat paramex flu batuk

Beli Paramex Flu dan Batuk Klik di Sini

Paramex Flu dan Batuk adalah obat yang bermanfaat untuk meringankan berbagai gejala flu seperti sakit kepala, demam, bersin-bersin dan juga hidung tersumbat. Kandungan dalam obat ini adalah paracetamol, pseudoephedrine dan dextromethorphan HBr.

Kisaran harga: Rp 3 ribu/strip

10.  Flutrop Sirup

obat hidung tersumbat di apotik flutrop sirup

Beli Flutrop Sirup Klik di Sini

Pilek buat hidung tersumbat? Dengan kandungan pseudoephedrine dan juga tripolidine, Flutrop Sirup dapat membantu Anda meredakan hidung tersumbat dan juga bersin-bersin.

Obat hidung tersumbat dewasa dan anak ini dapat diminum 3 kali sehari, sesuai dosis anjuran yang tertera di kemasan atau saran dokter.

Kisaran harga: Rp 10 ribu/botol

11. Alpara Tablet

obat hidung tersumbat alpara tablet

Beli Alpara Tablet Klik di Sini

Alpara Tablet merupakan obat untuk meredakan berbagai gejala flu seperti sakit kepala, demam, hidung tersumbat, bersin-bersin dan juga batuk. Obat ini mengandung paracetamol, phenylpropanolamine HCl, chlorpheniramine maleate dan juga dextromethorphan HBr.

Kisaran harga: Rp 10 ribu/strip

12. Actifed Cough Sirup Merah

obat hidung tersumbat actifed cough sirup merah

Beli Actifed Cough Sirup Merah Klik di Sini

Obat hidung mampet yang aman diberikan pada anak? Actifed Cough Sirup Merah dapat menjadi solusi yang tepat. Manfaat dari obat ini adalah meringankan hidung tersumbat, bersin-bersin hingga yang disertai batuk kering.

Actifed Cough Sirup Merah juga dapat bekerja sebagai obat hidung gatal yang merupakan salah satu gejala flu pada anak maupun dewasa.

Kisaran harga: Rp 73 ribu/botol

13. Mixagrip Flu

obat hidung tersumbat mixagrip flu batuk

Beli Mixagrip Flu Klik di Sini

Salah satu obat hidung tersumbat di apotik yang dapat Anda gunakan selanjutnya adalah Mixagrip Flu. Kandungan paracetamol, phenylephrine HCl dan chlorphenamine maleate dalam obat ini bekerja ampuh dalam meredakan berbagai gejala flu.

Kisaran harga: Rp 3 ribu/strip

14. Hufagrip BP Sirup

obat hidung tersumbat hufagrip bp sirup

Beli Hufagrip BP Sirup Klik di Sini

Hufagrip Batuk Pilek Sirup merupakan obat yang bermanfaat meringankan gejala flu pada anak-anak. Pastikan untuk mengonsumsi obat ini sesudah makan sesuai dengan dosis yang dianjurkan.

Dalam obat sirup ini, terdapat kandungan dextromethorphan HBr, pseudoephedrine HCl dan juga CTM.

Kisaran harga: Rp 22 ribu/botol

15. Rhinos Neo Drop

obat hidung tersumbat rhinos neo drop

Beli Rhinos Neo Drop Klik di Sini

Zat aktif pseudoephedrin HCl paling ampuh digunakan untuk meringankan berbagai gejala flu, termasuk hidung tersumbat. Rhinos Neo Drop dengan kandungan pseudoephedrin HCl ini dapat dikonsumsi oleh anak-anak hingga usia 2 tahun.

Dengan bentuk obat cair drop, Rhinos Neo ini tentunya lebih mudah untuk dikonsumsi oleh anak-anak. Obat dekongestan ini dapat diberikan setiap 8-12 jam sekali.

Kisaran harga: Rp 80 ribu/botol

Itulah tadi beberapa rekomendasi obat hidung tersumbat di apotik yang dapat Anda gunakan. Apabila hidung tersumbat yang disertai dengan berbagai gejala flu lainnya tidak kunjung membaik, konsultasikan pada dokter sebelum menjadi gangguan pernapasan parah.

Anak flu dan Anda terlalu repot untuk pergi ke apotik membeli obat? Cek Play Store dan App Store, unduh K24Klik dan beli obat pun jadi lebih praktis! Produk farmasi yang kami jual dijamin 100% dengan fasilitas pengiriman tercepat tidak sampai satu jam.

Referensi:

https://www.mayoclinic.org/drugs-supplements/pseudoephedrine-oral-route/side-effects/drg-20067942?p=1#:~:text=Pseudoephedrine%20is%20used%20to%20relieve,only%20with%20your%20doctor’s%20prescription. diakses pada 29 Agustus 2023

https://www.drugs.com/mtm/phenylpropanolamine.html diakses pada 29 Agustus 2023