13 Obat Herpes Paling Ampuh di Apotik

Published by apt. Fachrunisa Candra Andika, S.Farm on

Obat Herpes yang Paling Ampuh di Apotek dan Harganya

Dikurasi oleh: apt. Fachrunisa Candra Andika, S.Farm

Obat herpes dibutuhkan untuk mengatasi penyakit kulit herpes yang biasa membuat kulit kemerahan dan muncul bintik berisi cairan. Untuk penanganan terbaik, pastikan Anda telah berkonsultasi pada dokter ahli terlebih dahulu.

Herpes merupakan penyakit kulit yang dapat menyerang siapa saja, baik anak hingga lansia. Penyakit kulit ini bisa disembuhkan dengan memakai obat herpes yang tepat dan menghindari kontak langsung dengan pengidap.

Orang-orang yang secara seksual sudah aktif lebih berisiko mengalami herpes pada area kelamin. Selain itu, risiko juga sama tingginya pada kelompok orang dengan imunitas tubuh yang lemah.

Gejala utama herpes adalah munculnya ruam yang diikuti dengan lenting yang berkelompok pada sisi tubuh. Selanjutnya, lenting akan berair, terasa gatal, dan terkadang terasa sakit.

Herpes sendiri disebabkan karena infeksi virus jenis Varicella zoster. Virus ini menjadi penyebab penyakit cacar api, cacar air, dan herpes simpleks

Baca juga: 15 Obat Gatal Gatal pada Kulit Paling Ampuh di Apotik

Rekomendasi Obat Herpes Paling Ampuh di Apotik dan Harganya

Untuk mengatasi herpes, terdapat beberapa jenis obat yang dapat Anda manfaatkan. Beberapa obat mungkin dapat dibeli secara bebas, namun banyak juga yang memerlukan resep dokter untuk mendapatkannya.

Berikut ini merupakan beragam rekomendasi obat herpes yang paling ampuh dan harganya yang dapat Anda gunakan sesuai aturan pakai.

1. Clinovir 5%

Obat herpes clinovir 5%

Beli Clinovir 5% Klik di Sini

Obat penyakit herpes yang pertama adalah Clinovir yang mengandung acyclovir 5%. Clinovir bekerja terhadap infeksi virus herpes simpleks, herpes genital, dan herpes zoster untuk yang memiliki masalah sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, obat herpes ini juga membantu mencegah terjadinya infeksi herpes berulang alias kekambuhan pada pengidap yang memiliki masalah imunokompeten. Obat Clinovir dipakai dengan cara dioles tipis pada bagian kulit yang mengalami infeksi sebanyak 5 kali sehari.

Kisaran harga: Rp 27 ribu/tube

2. Zoter

obat herpes di apotik zoter tablet

Beli Zoter Klik di Sini

Tiap tablet Zoter memiliki kandungan acyclovir yang ampuh dalam menghalangi pertumbuhan dan penyebaran virus herpes. Obat ini biasanya diresepkan untuk penderita herpes zoster dan harus berdasarkan petunjuk dokter.

Kisaran harga: Rp 158 ribu/strip

3. Inlacyl

obat herpes inlacyl

Beli Inlacyl Klik di Sini

Valacyclovir merupakah obat antivirus yang diresepkan untuk obat herpes zoster, herpes simpleks, herpes labialis, herpes ophthalmicus, dan herpes genital. Nah, Anda dapat memanfaatkan obat Inlacyl yang memiliki kandungan valacyclovir 500 mg di dalamnya.

Apabila memiliki riwayat alergi terhadap kandungan valacyclovir, dehidrasi dan juga gangguan hati serta ginjal perlu pertimbangan dokter ahli terlebih dahulu.

Kisaran harga: Rp 168 ribu/strip

4. Lacyvir

 lacyvir

Beli Lacyvir Klik di Sini

Jenis obat salep merupakan yang paling sering untuk mengobati penyakit herpes. Anda dapat menggunakan Lacyvir 5% Cream yang mengandung acyclovir 50 mg di dalamnya.

Obat ini berguna untuk mengatasi infeksi virus herpes simplex pada kulit, herpes genitalis dan juga infeksi berulang. Dosis penggunaan salep ini adalah tiap 4 jam sekali untuk 5 kali dalam sehari atau sesuai petunjuk dokter.

Kisaran harga: Rp 8 ribu/tube

5. Molavir

obat herpes molavir

Beli Molavir Klik di Sini

Selanjutnya, Anda juga dapat memanfaatkan krim Molavir sebagai salah satu obat herpes paling ampuh. Penggunaan obat herpes salep ini sangatlah mudah, cukup oleskan langsung pada bagian kulit yang menunjukkan gejala infeksi sesuai dosis yang dianjurkan.

Obat ini memiliki kandungan aktif acyclovir yang dapat membantu mengobati herpes simpleks, herpes labialis terhadap kelainan imunologi dan herpes genitalis tahap awal.

Kisaran harga: Rp11 ribu/tube

6. Valtrex

obat herpes valtrex

Beli Valtrex Klik di Sini

Valtrex merupakan obat yang ampuh mengobati infeksi virus, tak terkecuali herpes pada pengidap yang turut mengalami kelainan pada sistem imun. Obat ini mengandung senyawa aktif valacyclovir HCl.

Dosis penggunaan Valtrex disesuaikan dengan kebutuhan terhadap pengobatan herpes zoter maupun herpes simplex berdasarkan hasil konsultasi dokter.

Kisaran harga: Rp 250 ribu/strip

7. Valcor

obat herpes valcor

Beli Valtrex Klik di Sini

Mengandung senyawa aktif valacyclovir hydrochloride, Valcor berguna untuk mengatasi herpes. Termasuk dalam golongan obat keras, penggunaan Valcor harus berdasarkan resep dokter.

Penggunaan obat valcor ini untuk herpes zoster, herpes genital pada pasien imunokompeten dan luka dingin. Kemudian juga ampuh pada herpes genital yang terjadi berulang pada pasien yang turut terinfeksi HIV atau gangguan kesehatan lainnya.

Kisaran harga: Rp 188 ribu/strip

8. Acifar

obat herpes acifar

Beli Acifar Klik di Sini

Obat Acifar biasa diresepkan untuk mengobati herpes simpleks pada membran mukosa dan kulit, termasuk infeksi herpes rekurens dan genitalis inisial.  Selain itu, Acifar juga digunakan untuk mencegah herpes berulang pada pasien dengan kondisi imunokompeten.

Kisaran harga: Rp 14 ribu/strip

9. Viusid Sach

 viusid sach

Beli Viusid Klik di Sini

Viusid merupakan multivitamin yang dipakai untuk pengobatan pendukung pada gangguan kesehatan yang terjadi karena virus, termasuk herpes. Anda dapat membeli Viusid secara bebas tanpa memerlukan resep dokter.

Selain itu, Viusid juga membantu menguatkan imunitas tubuh, menjaga tubuh tetap sehat, mempercepat pemulihan setelah sakit dan mencegah penurunan kekebalan tubuh.

Kisaran harga: Rp 76 ribu/pcs

10. Zovirax

obat herpes paling ampuh di apotek zovirax

Beli Zovirax Klik di Sini

Dapat digunakan untuk dewasa dan juga anak-anak, Zovirax merupakan obat oles yang ampuh dalam mengatasi infeksi virus seperti herpes. Obat golongan keras yang satu ini memiliki kandungan acyclovir 200 mg di dalamnya.

Penggunaan obat Zovirax yang disarankan adalah 5 kali sehari dengan jarak 4 jam sekali, oleskan secara tipis dan merata.

Kisaran harga: Rp 59 ribu/blister

11. Scanovir Cream

obat herpes di apotik scanovir cream

Beli Scanovir Cream Klik di Sini

Herpes di bibir pastinya membuat Anda tidak nyaman untuk beraktivitas dan kurang percaya diri. Nah, salah satu cara untuk mengatasi herpes pada kulit adalah menggunakan obat jenis krim.

Scanovir Cream merupakan obat salep yang memiliki kandungan acyclovir untuk infeksi herpes simpleks pada kulit, herpers genital dan herpes labialis. Pengunaan obat ini harus berdasarkan resep dokter.

Kisaran harga: Rp 43 ribu/tube

12. Moprin

obat herpes di apotek moprin

Beli Moprin Klik di Sini

Mengandung methisoprinol, Moprin merupakan obat antivirus yang digunakan sebagai obat pelengkap untuk infeksi virus herpes simpleks dan kutil kelamin. Obat ini bekerja ampuh dalam memperlambat pertumbuhan dan penyebaran virus dalam tubuh.

Dapat digunakan pada dewasa dan anak-anak dengan dosis terbagi, pastikan untuk berkonsultasi pada dokter ahli terlebih dahulu.

Kisaran harga: Rp 115 ribu/strip

13. Herclov

obat herpes ampuh di apotek herclov

Beli Herclov Klik di Sini

Herclov merupakan obat antivirus yang mengandung valacyclovir di dalamnya. Obat ini dimanfaatkan untuk terapi infeksi kulit selaput mukosa termask herpes gentital, herpes zoster dan herpes simpleks.

Termasuk dalam golongan obat keras, penggunaan Herclov sendiri memerlukan resep dokter.

Kisaran harga: Rp 212 ribu/strip

Beberapa rekomendasi obat herpes paling ampuh di atas dapat Anda tebus di apotik offline maupun online K24Klik. Apabila tidak kunjung membaik, segera konsultasikan pada dokter ahli agar mendapatkan penanganan terbaik dan tepat.

Beli obat jadi lebih mudah bersama K24Klik, kami menjamin ketersediaan produk lengkap dan 100% asli. Tidak perlu menunggu lama, pengiriman cepat kami bisa menjamin pesanan obat sampai kurang dari 1 jam.

Unduh aplikasi K24Klik segera di Play Store dan juga App Store, dapatkan penawaran terbaik khusus untuk Anda!

Referensi:

https://www.herpes.org.nz/patient-info/myths-vs-facts/ diakses pada 20 Desember 2023

https://familydoctor.org/condition/herpes/ diakses pada 20 Desember 2023https://www.cdc.gov/shingles/about/symptoms.html diakses pada 20 Desember 2023