Rela 3 Jam Tahan Pipis Demi Avengers Endgame? Ini Bahaya Sering Menahan Buang Air Kecil

Published by K24Klik on

Sekuel lanjutan Avengers Infinity War telah diputar serentak di seluruh bioskop Indonesia. Hampir semua orang berbondong-bondong ke bioskop untuk menyaksikan bagaimana Avengers merebut infinity stones dari tangan Thanos. Bahkan sebagian orang rela menahan buang air kecil selama 3 jam karena tidak ingin ketinggalan setiap adegan seru dalam film.

source: cnn.com

Aksi Avengers melawan Thanos dalam film Avengers Endgame memang sayang untuk dilewatkan. Namun, tahukah Anda bahaya yang mengintai jika Anda terlalu sering menahan buang air kecil? Yuk, baca ulasannya sampai selesai.

Mengapa Manusia Perlu Buang Air Kecil?

Tidak semua makanan dan minuman yang masuk ke dalam tubuh Anda diserap seluruhnya oleh tubuh. Karenanya, ada zat-zat sisa yang tidak diperlukan atau limbah yang perlu dibuang oleh tubuh. Salah satu proses pembuangan sisa atau limbah ini adalah dengan buang air kecil. Sisa atau limbah yang perlu dibuang tersebut, tidak jarang mengandung kuman dan bakteri sehingga perlu segera dikeluarkan.

Bisa Anda bayangkan jika limbah yang mengandung kuman dan bakteri tersebut tidak segera dikeluarkan? Ya, bakteri dan kuman itu dapat menimbulkan infeksi jika dibiarkan terlalu lama di dalam kandung kemih. Pada kondisi yang lebih serius, bakteri dan kuman tersebut dapat menyebar ke ginjal.

Bahaya Sering Menahan Pipis

Selain membahayakan ginjal dan kandung kemih, berikut beberapa bahaya yang dapat terjadi jika Anda sering menahan buang air kecil.

Menahan buang air kecil
Source: Freepik.com
  • Muncul Infeksi Saluran Kencing

Infeksi saluran kencing atau urinary tract infection merupakan bahaya yang paling sering terjadi ketika Anda terlalu lama menahan pipis. Ketika Anda menahan pipis, bakteri dalam cairan air kencing akan berkumpul di sekitar ujung uretra. Jika Anda terlalu sering menahan pipis, bakteri-bakteri di ujung uretra tersebut akan masuk ke dalam uretra dan berkembang biak di sana. Bakteri-bakteri inilah yang kemudian menginfeksi saluran kencing.

  • Sensitivitas Kandung Kemih Meningkat

Pada dasarnya, sensitivitas kandung kemih seseorang dipengaruhi oleh makanan atau minuman yang dikonsumsi. Namun, terlalu sering menahan pipis ternyata dapat meningkatkan sensitivitas kandung kemih. Kondisi ini dapat meningkatkan frekuensi keinginan buang air kecil. Jika sudah demikian, Anda perlu segera berkonsultasi dengan dokter.

Selain itu, penumpukan cairan karena menahan pipis juga dapat menyebabkan pembengkakan kandung kemih. Pemasukan dan pengeluaran cairan yang tidak seimbang ini dapat mengganggu fungsi ginjal jika dibiarkan terus-menerus.

Efek Bagi Ginjal

  • Terkena Batu Ginjal

Batu ginjal merupakan batu kecil yang terbentuk akibat endapan natrium dan kalsium dalam cairan kandung kemih yang tidak segera dikeluarkan. Endapan yang mengkristal hingga berbentuk seperti batu-batu kecil ini dapat menimbulkan rasa sakit yang luar biasa ketika dikeluarkan melalui saluran kemih.

  • Mengalami Interstitial Cystitis

Pernah mengalami rasa sakit atau nyeri di panggul, yang disertai keinginan buang air kecil lebih dari enam puluh kali dalam satu hari? Bisa jadi Anda mengalami Interstitial Cystitis. Keluhan ini terjadi akibat infeksi pada kandung kemih hingga menyebabkan peradangan pada organ tersebut.

Gagal ginjal terjadi karena infeksi lanjutan akibat sering menahan buang air kecil. Bakteri masuk ke dalam ginjal sehingga menyebabkan kerja ginjal tidak optimal dan tidak dapat menyaring racun maupun limbah dalam darah. Kondisi ini ditandai dengan feses berdarah, timbul memar, dan mood swing. Perlu pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan tingkat infeksi yang Anda alami. Karenanya, segera konsultasi dengan dokter jika Anda mengalami gejala-gejala di atas.

Tips Aman Nonton Avengers Endgame Tanpa Menahan Buang Air Kecil

Seneng, sih, bisa nonton aksi Avengers. Namun, jangan sampai kesenangan Anda berbuntut penyakit karena menahan buang air kecil, ya, Sobat Sehat. Berikut tips agar Anda tidak kebelet pipis saat nonton Avengers Endgame:

  1. Buang air kecil terlebih dahulu sebelum masuk ke dalam ruang pemutaran film.
  2. Sebaiknya tidak minum berlebihan selama menyaksikan aksi Avengers dan Thanos.
  3. Jangan “ngemil” snack yang mengandung garam tinggi karena dapat meningkatkan rasa haus.
  4. Tidak mengkonsumsi minuman berkafein dan berkarbonasi tinggi.
  5. Hindari mengkonsumsi obat-obatan yang bersifat diuretik sebelum menonton film dengan durasi 3 jam ini.

Nah, Sobat Sehat, sudah tahu bahaya menahan buang air kecil bagi kesehatan, ‘kan? Segera pergi ke toilet ketika kamu merasakan keinginan buang kecil yang tinggi, ya. Jangan ditahan!


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *