
Deskripsi:Alicron yang mengandung Alpha-lipoic acid (ALA) dikombinasikan dengan Biotin dan Chromium picolinate adalah suplemen yang digunakan sebagai terapi penunjang pengobatan diabetes melitus/kencing manis. Alicron merupakan obat yang bekerja dengan cara melindungi tubuh dari efek buruk radikal bebas, memperbaiki resistensi insulin, mengurangi gejala seperti rasa sakit, kesemutan, dan sensasi tusukan di kaki, membantu melindungi retina dari beberapa kerusakan saraf (neuropati diabetik) yang dapat terjadi pada penderita diabetes. |
|
Komposisi:alfa-lipoic acid 300 mg, biotin 0,03 mg, chromium picolinate 0,2 mg |
|
Kemasan:1 Dos isi 5 Strip x 6 Tablet |
|
Indikasi / Manfaat / Kegunaan:Terapi penunjang pengobatan diabetes melitus/kencing manis |
Kategori:Nutrisi |
|
Dosis:1x1 Sehari |
|
Penyajian:Sebaiknya diminum saat perut kosong. Obat ditelan utuh, jangan dikunyah/ dihancurkan |
|
Cara Penyimpanan:Simpan pada suhu 30 derajat C dan kering, terhindar dari cahaya langsung |
|
Perhatian:Hanya dapat digunakan jika diagnosis diabetes telah ditetapkan oleh dokter. Hindari penggunaan dosis tinggi karena dapat menyebabkan efek hipoglikemia (sakit kepala, mengantuk, lelah), pengujian kadar glukosa secara teratur mungkin diperlukan. Hati-hati jika memiliki masalah tiroid, defisiensi B1 (kadang-kadang ditemukan pada pecandu alkohol atau penderita anoreksia), atau masalah medis lainnya. Anak-anak, ibu hamil atau menyusui. |
|
Efek Samping:Berkurangnya nafsu makan, mual, diare, dan gangguan pencernaan lainnya. Kelainan kulit. Kram otot, sakit kepala, dan sensasi seperti ditusuk jarum pada kulit. |
|
Nama Standar MIMS:ALICRON CAP 30S |
|
Nomor Izin Edar:SD051320541 |
|
Pabrik:Ferron |
|
Golongan Obat:![]() |
|
Keterangan: |
|
Referensi:Deskripsi Alicron Tablet diambil dari
|
Ditinjau oleh Apoteker K24Klik
Masa kadaluarsa produk akan dipastikan tidak kurang dari 2 bulan sejak tanggal pengiriman.
Segala bentuk
perbedaan penulisan obat adalah diluar
tanggung jawab
K24klik.com. Foto bisa berbeda dengan kemasan terbaru. Foto tiap produk akan kami pantau dan
perbarui. Harga bisa berbeda dengan di apotek.
Ulasan Produk
( 5.0 )
dari 1 rating 1 ulasan
white
2019-07-24 13:51:19
ulasan ini berguna bagi 1 orang
Pembelian Terverifikasi
Produk Asli

Tidak Membantu
Laporkan Penyalahgunaan
Tulis Ulasan
