Musim Pancaroba, Waspadai Penyakit Batuk Pilek!

Published by Debora Ciptasari on

Boys and girls having cold Free Vector

Tips efektif mencegah penyakit batuk pilek jelang musim hujan.

Memasuki musim hujan, sebagian besar wilayah di Indonesia tengah mengalami perubahan cuaca dan suhu yang ekstrem. Musim peralihan yang juga disebut dengan pancaroba ini sedikit banyak akan memengaruhi kesehatan tubuh.

Jika sistem imun menurun, tubuh akan mudah terserang virus yang menyebabkan berbagai penyakit seperti batuk pilek. Nah, berikut tips menjaga kondisi tubuh agar tetap fit menjelang musim hujan.

1. Makan Sehat

Pola makan yang baik dan teratur adalah langkah pencegahan efektif untuk membantu meningkatkan sistem imun tubuh sehingga tidak mudah sakit. Jangan lupa untuk melengkapi gizi harian Anda dengan mengonsumsi sayur dan buah, serta makanan yang mengandung vitamin C, protein, antioksidan, dan probiotik.

Selain itu, perbanyak juga minum air putih. Selain menghindari dehidrasi, air putih juga bermanfaat untuk memperlancar sistem pencernaan dan membantu penyerapan nutrisi agar lebih maksimal.

2. Istirahat Cukup

Sebaiknya hindari melakukan aktivitas secara berlebihan tanpa diselingi istirahat. Selain membuat badan letih, kebiasaan ini juga akan menyebabkan pikiran stres. Akibatnya, sistem imun menurun dan tubuh mudah terkena batuk pilek.

Pastikan kebutuhan istirahat Anda terpenuhi. Durasi tidur ideal adalah 6-7 jam setiap hari. Bila perlu, luangkan waktu untuk tidur siang minimal 30 menit. Istirahat akan membuat stamina terjaga sehingga tubuh tak gampang sakit.

3. Olahraga Teratur

Olahraga mempunyai segudang manfaat yang sangat baik untuk kesehatan tubuh dan pikiran, mulai dari mencegah stres, membantu konsentrasi, meningkatkan sistem imun dan metabolisme tubuh, serta membantu Anda tidur lebih nyenyak.

Rutin berolahraga terbukti efektif untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan menjauhkan Anda dari penyakit, terutama di musim pancaroba seperti batuk pilek. Cobalah berolahraga secara teratur selama 30 menit setiap hari, misalnya jogging atau jalan kaki.

4. Berhenti Merokok

Orang yang merokok lebih rentan mengalami batuk. Batuk ini terjadi karena tubuh berusaha membersihkan zat kimia yang masuk ke saluran pernapasan selama merokok. Batuk yang tak kunjung sembuh dapat membuat kondisi kesehatan makin buruk dan bisa memicu munculnya penyakit lain seperti bronkitis.

Segera obati batuk saat batuk mulai muncul untuk mencegah timbulnya penyakit lain dan batuk cepat sembuh. Berhenti merokok bagi perokok juga dapat mempercepat batuk dan mencegah keparahan kondisi kesehatan. Bila Anda bukan perokok, sebaiknya jangan merokok dan gunakan masker untuk meghindari asap rokok.

5. Cuci Tangan dengan Sabun

Kebiasaan sepele ini ternyata punya dampak besar bagi kesehatan, lho. Mencuci tangan dengan sabun bisa jadi cara yang efektif untuk mencegah penularan penyakit batuk pilek di musim pancaroba.

Pastikan Anda mencuci tangan dengan sabun yang mengandung antiseptik. Gosokkan sabun sampai ke sela-sela jari selama 20 detik, lalu bilas dengan air mengalir sampai bersih lalu keringkan.

6. Hindari Kontak dengan Orang Sakit

Virus mudah sekali menular jika sistem imun tubuh sedang lemah. Oleh karena itu, sebisa mungkin hindari kontak langsung dengan orang sakit. Jika terpaksa, gunakan masker dan segera ganti pakaian sesudahnya. Jangan berbagi peralatan makan dengan penderita untuk mencegah terjadinya penularan.

Demikianlah cara efektif menjaga tubuh agar tidak mudah sakit selama musim pancaroba. Jika batuk dan pilek telanjur menyerang, segera minum Konidin OBH sachet. Obat ini efektif menyembuhkan batuk berdahak pada dewasa maupun anak-anak.

Categories: Info Kesehatan

Debora Ciptasari

Debora Ciptasari, S.Farm Farmasi Universitas Sanata Dharma 2015

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *